Lagu Batak

Tentang : Artis, Pencipta, Musisi, Produser, Penikmat, Syair

PENCIPTA

with 33 comments

pencipta lagu

pencipta lagu

Pencipta Lagu Batak

Iya, sekarang kita mencoba membahas nama-nama para pencipta lagu batak atau kalau halak sileban membilang “songwriters”, entah apalah namanya kalau bahasa jawa, karena kita tidak membahas yang berbau jawa maka saya pun tidak perlu untuk mencari perpadanan bahasa batak dengan bahasa jawa.

Kalau kita mengikuti perjalanan musik batak sampai saat ini, tidak banyak nama yang perlu harus kita ingat untuk mengetahui bagaimana lagu batak itu tercipta dan sampai ke telinga kita, sebut saja lah Nahum Situmorang… khusus nama ini sampai generasi kedua setelah dia, saya tidak akan banyak membahasnya karena mungkin anda sudah lebih tahu banyak dari saya tentang oppung ini dan teman teman-temannya itu (S.Dis, Ismail Hutajulu, Tilhang Gultom, Dll).

Saya ingin berbagi sedikit cerita tentang para pencipta lagu batak yang sekarang sedang aktif (baca : masih hidup) dan berkarya seperti yang lazimnya anda lihat pada cover cover kaset/cd/vcd saat ini.
Saya akan mencoba membagi mereka dalam 2 kategori :

Generasi Senior :
Tagor Tampubolon, Tigor Gipsy Marpaung, Dakka Hutagalung, Anton Siallagan, Iran Ambarita, Bunthora Situmorang, Jack Marpaung, Johny S. Manurung.

Generasi Junior :
Robert Marbun, William Naibaho, Yamin Panjaitan, Gaols Naibaho, Abidin Simamora, Posther Sihotang, Tigor Panjaitan, Sakkan Sihombing, Soritua Manurung, John Ferry Sitanggang, Jennifer Simanjuntak, JoeHarlen Simanjuntak, Mangara T. Manik, Parihutan Manik, Hady Rumapea, Anton Manik, Tagor Pangaribuan, Fredy Tambunan, Edison (Transaksi) Sibuea, Dll.

Bagaimana mereka berkarya?,
Pada umumnya sama, ada yang berkarya atas tuntutan ilham dan ada juga dengan tuntutan dapur. yang saya maksud dengan tuntutan ilham adalah, seperti biasanya seorang seniman yang berkecimpung dalam penulisan lagu, mereka sangat dekat dan akrab dengan kehidupan masyarakat, apabila dia melihat sesuatu hal yang menurut mereka aneh, katanya jika mereka akan hendak tidur… maka ilham itu akan terus datang menghantui tidur mereka, apabila ilham ini belum direalisasikan dalam bentuk karya lagu, maka mereka tidak bisa tidur dengan nyenyak walau datangnya malam hari (dan malah sering) pagi sekalipun, maka rokok, ballpoint, kertas partitur, gitar, keyborad, recorder adalah teman setia yang mereka andalkan untuk dapat bekerja. Biasanya hasil karya dengan kedatangan ilham seperti ini adalah karya yang dapat dibanggakan dikemudian hari.
Yang tidak masuk akal, jika hal ini yang terjadi umumnya mereka akan menyimpan karyanya sampai pada suatu saat mereka mempunyai kesempatan untuk menjual dengan harga yang kadang tidak masuk akal sehat. Pernah suatu saat sipencipta tertangkap tangan kejatuhan sebuah kertas yang sudah sangat lusuh, ternyata usut punya usut kertas itu adalah sebuah lagu ciptaan yang cukup bagus baik dari cerita dan notasi. Jawaban klise yang didapat bahwa lagu tersebut menunggu sampai ada kesempatan untuk diikutkan dalam sebuah festival lagu batak.

Nah, yang menarik perhatian adalah jika tuntutan itu datangnya dari dapur, biasanya datangnya dari pesanan sang produser yang langsung berhubungan dengan uang tunai, biasanya jika produser ingin membuat suatu produksi, hal yang pertama dilakukan adalah pengumpulan lagu, maka sang produser menghubungi para pencipta untuk menyediakan lagu kepada penyanyi yang telah ditentukan sebelumnya.

Dari sekian nama yang saya sebutkan diatas umumnya sangat piawai untuk membuat lagu sesuai pesanan produser, biasanya mereka akan menanyakan kepada sang pemesan, siapa penyanyi yang akan membawakan lagu pesanan tersebut, alasannya adalah agar mereka dapat membuat notasi dengan formasi jenis suara masing masing, kita tahu dalam lagu batak ada lengkingan khas agar lagu tersebut sedikit menggigit ditelinga.
Setelah mereka mengetahui type vocal yang akan menyanyikan, serta merta dengan hitungan jam, tersebutlah sebuah lagu yang lengkap dengan alunan suara sang pencipta dalam sebuah cassette yang disebut contoh lagu, maka terjadilah transaksinya (situ butuh sini juga butuh). Saya kira semua tindak kehidupan itu sama, jika kita melakukan sesuatu hal dengan terburu buru, maka hasilnya tidak akan maksimal, akur?, kuuuurrr.

Generasi pertama tadi umumnya jauh lebih terkendali dalam hal bernegosiasi dengan para produser atau pemesan lagu, biasanya mereka akan bertanya apakah permintaan lagu tersebut ada pesanan khusus (moral) didalamnya atau cukup mengikuti alur cerita yang ada dalam pikiran sang pencipta tersebut. Kedua system ini juga berlaku penerapan harga yang berbeda.
Sedangkan generasi yang kedua tampaknya masih sporadis dalam menawarkan ide lagu, dengan dilengkapi dengan ‘video clip’ (berupa lips service) tentang cerita lagu dengan maksud untuk menekankan betapa ‘berbedanya’ lagu ciptaannya. Ingat! tidak semua lagu pesanan ini mutlak diterima oleh produser/pemesan, namun harus melalui seleksi yang ditentukan, tapi apabila semua telah terpenuhi maka terjadilah transaksi tadi.

Bahkan dari beberapa pencipta terakhir ada juga yang mempunyai keahlian mencipta lagu dengan system minus one, artinya sipencipta mendengarkan salah satu lagu sebagai referensi, bisa dari lagu barat, batak atau yang lainnya. dari musik tersebut dia hanya melarikan sedikit melody lagu agar tidak sama persis dengan lagu yang sedang didengarkan namun musik dasar (string, bas, drum) boleh sama dari awal lagu sampai akhir.
Contohnya, silahkan dengar lagu Gareja Bolon dan Anak Naburju, hadirkan seorang pemain gitar dan 2 orang penyanyi, satu orang menyanyikan lagu Gareja Bolon dan satu orang lagi menyanyikan Anak Naburju, nikmati kedua lagu tersebut sekaligus bersamaan dengan musik dasar/nada (petikan gitar) yang sama. Saya tidak mengajak anda untuk mengetahui siapa yang mengikuti siapa, tapi kedua lagu tersebut sama sama bagus, banyak lagi lagu yang terlepas dari perhatian karena memang lagu tersebut tidak mencuat kepermukaan.

Sejujurnya, dari penilaian generasi pencipta lagu batak, rasanya kita pantas gamang untuk menyerahkannya kepada para generasi generasi baru saat ini, mengingat minimnya pengetahuan mereka terhadap perbendaharaan ungkapan kata yang baik untuk menggugah perasaan seperti yang telah dilakukan oleh pendahulu mereka. Rasanya sudah waktunya para orang batak (terutama seni bahasa) membuat suatu sumbangsih pemikiran dengan cara mendekatkan diri ke komunitas seniman batak agar mereka lebih bertanggung jawab dengan jalur yang mereka pilih.

horas,
bj

Written by lagubatak

August 31, 2008 at 3:53 am

33 Responses

Subscribe to comments with RSS.

  1. Akka arr,,saya pengen nyanyiin lagu2 lawas batak alai di arrmnt tu modern..

    imelda c.sirait

    May 27, 2017 at 1:42 pm

  2. Bohado carana gabe pencipta lagu batak on,,ai so huboto marmusik,,ai holan lirik do boi hu tulis,,boi do kira2 songoni..

    imelda c.sirait

    May 27, 2017 at 1:40 pm

  3. Horas, saya minta tolong mengenai pencipta lagu Sigulempong, S.Dis Sitompul. Beliau masih hidup? Dimana beliau tinggal? Karena saya tertarik dengan lagu tersebut dan ingin mengubah liriknya menjadi lagu rohani. Sekalian konsultasi bagaimana syaratnya? Mauliate ma.

    Sr. Dominika Nababan

    July 14, 2016 at 9:51 am

  4. Sekarang kok agak jarang yah lagu baru diciptakan ?

    Aplikasi Penggajian

    September 8, 2015 at 3:36 pm

  5. […] pencipta lagu batakPencipta Lagu Batak. Iya, sekarang kita mencoba membahas nama-nama para pencipta lagu batak atau kalau halak sileban membilang “songwriters”, entah apalah namanya (Read More…) […]

  6. […] pencipta lagu batakPencipta Lagu Batak. Iya, sekarang kita mencoba membahas nama-nama para pencipta lagu batak atau kalau halak sileban membilang “songwriters”, entah apalah namanya (Read More…) […]

  7. […] pencipta lagu batakPencipta Lagu Batak. Iya, sekarang kita mencoba membahas nama-nama para pencipta lagu batak atau kalau halak sileban membilang “songwriters”, entah apalah namanya (Read More…) […]

  8. Horass… Au nabaru pe pencipta lagu… boi kiraon dope… Alai las roha boi matsiajar mencipta….

    Namangendehon:
    Lamtama trio
    Elexis trio
    Charles simbolon
    Silaen sister
    Manurung sister
    Poster n Jhony M
    Dll….

    Bonapit Sinaga

    June 4, 2014 at 2:14 pm

  9. Tolong di edit ulang…itu mah bukan Pangihutan Manik…tp Parihutan Manik…trims

    Anju Ciptani Putri Manik

    February 20, 2014 at 3:57 am

  10. kemana erick silitonga dari trio friendship yang lagunya selalu dinyanyikan contoh: burju ma ho butet (trio ambisi), tona sian huta, marmasak sandiri, lopaon botari, lupahon ma, andung ni anak manjae, hape na lalo, dll era emasnya mereka di tahun 70 akhir dan awal 80. thanks

    yopri parulian silitonga

    January 20, 2014 at 3:22 pm

  11. Mohon penjelasan tentang nama-nama Ismail Hutajulu dan S.Dis. Apakah mereka segenerasi dengan Nahum Situmorang. Ismail Hutajulu pernah saya temukan disebut pencipta lagu si Boru Enggan, bertentangan dengan yang sebelumnya saya tahu yakni Nahum Situmorang.
    S.Dis ini nama sungguhan atau nama samaran? Siapa dia sebetulnya, lahir dimana, apa marganya?
    Terimakasih

  12. ADONG DO PARENDE NUAENG GILA2 PENCIPTA LAGU,HAPE LAGU KARANGAN NI DONGANNA DO DIBAEN
    ,SOSUNDAT DANG DIBOTO ILA,GABE HUBAEN MAMUSELAGU “SITUNJANG NAGADAP,SITOGU NAUNG HEHE”

    ranto lumban gaol

    March 29, 2012 at 3:46 pm

  13. Saya ga tau ini keluhan atau apapun namanya. Setelah saya perhatikan ternyata tidak wanita/perempuan pencipta lagu batak. Miris juga kalau lihat Berlian Hutauruk atau siapapun wanita Batak yg pernah menciptakan lagu pop Indo tp tdak ada utk lagu Batak.
    Saya ga tau juga kelemahan kita wanita Batak. Pdhal soal olah vokal, kita bagus sekali.
    Apakah kemampuan penulisan lyric Batak yg susah atau wanita Batak kurang mahir “bernotasi”. HayooO, semangat wanita Batak. Kita pasti bisa..

    Susan Elfrida Hutagalung

    February 8, 2012 at 7:50 am

  14. horas dipenulis..alai ml boi nian hita msipatakkasan,adg mnrt hami na hurang pas di pangkategorian ni na senior dht na junior.di kategori senior adg jhonny mnrg dht anton siallagan,di na junior adg tigor panjaitan.hape takkas do ra taboto bahwa na3 on se angkatan do.muse robet marbun seangkatan do dht iran ambarita.santabi di penulis.horas,maju lagu batak….

    Sihotang Alex

    September 20, 2011 at 10:19 am

  15. Horas!
    mohon infonya dimana saya bisa mendapatkan 360 karya cipta lagu komponis Tilhang O Gultom , 12 tumba, dan beberapa karya opera lainya. Mauliate

    larson sitorus

    February 28, 2011 at 6:34 am

  16. horas!
    mohon infonya dimana saya bisa mendapatkan/download lagu2 karya Tilhang O Gultom? sebanyak 360 lagu dan 12 tumba.dan beberapa karya opera lainnya. Mauliate

    larson sitorus

    February 28, 2011 at 6:31 am

  17. tolong kasih tau dimana bisa download lago o tano batak n siapa penyanyinya. thx

    suhartini hutajulu

    March 23, 2010 at 11:58 am

  18. salut do memang iba tu akka pencipta lagu batak on ate. molo nirimang-rimangan, tabo-tabo do sude syairni lagu Batak on. Bersyukur ma hamu dilehon Tuhan talenta mancipta lagu batak. Au pe molo naeng manuhor lagu batak, molo binereng penciptana Bunthora, Tagor tampubolon, Tigor Gipsy, Anton Siallagan, unga lasngsung nituhor lagu ni on. Unga jaminan mutu. Alai khusus untuk Anton Siallagan, molo ibereng hita, jago do amang on mancipta lagu, sude lagu ciptaanna rata-rata gabe hits, alai molo imana mandodingkon lagu ciptaaanna ( duet dohot Tony S.) sahira hurang tabo. Jadi adong do memang talenta i khusus mencipta dang mangendehon…Nuaeng on na lumayan aktif mancipta lagu ima : Sakkan Sihombing, lumayan tabo-tabo do ciptaan ni amang on, alai baru-baru on hutuhor album country na dohot Andolin hurang tabona bah…tapi trio ni halakon nabaru ( sakkan, Soritua, Gindo ) lumayan tabo-tabo do…berarti ikkon trio do mangendehon lagu ni amang Sakkan on.

    NB. adong na lupa bah pencipta senior i : Alm. Lans Hutabarat. dang adong lagu ni on na so tabo…

    mauliate,

    Sinaga

    sonang

    September 1, 2009 at 8:43 am

    • mauliate ma di kritik dan saran ni lae,sonang .
      sai ta dukung ma torus angka lagu2 batak .
      maulite muse di pujian ni lae ttg Sakkan Sihombing,tabe sian ibanna .

      sihombing_pardomuan@yahoo.com

      pardomuan

      June 6, 2011 at 12:05 pm

  19. syalom…
    hai ne tiur lgu _nya bgus aq suka..
    bleh donxx minta kode nsp_ny…

    bleh jga donx ksih tau dimana deownload lgu simatupang sister yang baru….

    sebelum_nya makasih ya…

    tiurmaida

    August 5, 2009 at 3:31 am

  20. Pencipta = Pekarya bukan?

    Sianturi

    May 31, 2009 at 9:51 am

  21. Horas, mandok mauliate do iba tu nampunasa blog on parjolo.
    tu angka solo,duet dohot trio na naeng mambahen album boe do mamangke lagu ciptaanku.songon bukti Trio Purwados sian Purwakarta nga mamboan lagu ciptaanku 6 buah dohot Trio Borneo sian Palangkaraya 4 lagu. saya masih punya 12 lagu yang sudah jadi. molo tungpe adong produser nanaeng mamesan lagu tolong menghubungi tuson:
    Mangimpal sihombing.
    E-mail: msihombingband@gmail.com
    http://mangimpal.blogspot.com
    facebook:www.facebook/msihombingband@gmail.com
    Telp:021-87916911
    Handphone: 0812-8064-8774
    Horas,salam sukses tu sude halak Batak didia pe nasida maringanan.

    mangimpal sihombing

    April 23, 2009 at 8:48 am

  22. tolong dong kasih tau dimana bisa download lagu JEMBATAN BATANG TORU dan penyanyinya….horassssssssssss…

    rihat

    April 1, 2009 at 12:08 pm

  23. Sebenarnya cara mencipta lagu itu gimana Bang…??? biar klo kita dapet ide-ide bagus,biar trus bisa di buatkan sebuah lagu! cara bikin nadanya gimana ya….???

    Adianto Simarmata

    February 20, 2009 at 4:46 am

  24. Horas Lae!!!
    1. Lae laho manungkun do nian, adong diboto lae produser na lagi mangalului lagu? Tolong jo da lae, alana adong lagu ciptaan nami dohot angka dongan-dongan mar sappuluan lobi, Kualitas dijamin MANTAP!!!
    2. Tu angka artis/parende manang Produser na naeng mambahen website, boi ma dihubungi ahu di alamat na ditoru on. Sebagai referensi website yang sudah saya buat, silahkan browse http://www.andalsoftware.com dan sekarang saya lagi membuat web pribadi.

    Molo adong na tertarik, boi ma dihubungi hami di :
    Goar : Hotben Bertua Simbolon
    Email : hotben_bolongroup@yahoo.com
    hotben@andalsoftware.com
    No. HP : 081318937021
    No. Office : (021) 638 58510 ext. 402

    HOTBEN BERTUA SIMBOLON

    November 25, 2008 at 9:01 am

  25. mau tanya lagu dison adong huboan TUhan, nang gumanluncang angka laut, marolop olop, tole endehon
    siapa penciptanya ya??
    kalau kita mau buat album, royaltinya harus kemana?
    tks

    angelia

    November 18, 2008 at 5:30 am

    • kalo ito pengen jadi artis lagu batak saya bisa bantu
      cukup dengan modal 150jt paket profesional/kulitas terbaik.
      paket hemat 120 jt
      paket ekonomis 80 jt.ito sudah termasuk mulai dari materi lagu baru/lama,penata vocal sampai kepercetakan dan promosi di majalah dan surat kabar dan radio dan ito sudah punya album 10rb keping siap edar dan hasilnya udah sama ito.kalo ito berminat silakan hub kita di 081288663361

      ParLapo:

      Lae Doni, maksud lae seperti apa??, apa maksudnya untuk rekaman anda bisa membantu??… jadi pengen tau, sebenarnya anda ini siapa dan motivasinya jadi apa??. mauliate.

      doni

      July 22, 2009 at 10:19 am

    • Bang, au brcita2 gbe pencipta lagu manang generasi ni akka pencipta lagu batak, jadi nungga hu bhen hira2 4 konsep n lagu batak, boe d minta tolong kan bang, asa bntu abang jo au, asa trwujud cita2 ku on.

      Lagu i hu smpang d CD bang, jlo hu rekam lewat rekaman n HP bru hu pndahon t CD.

      Berharap situtu au bantuon n abang au.

      Mauliate, Tuhan ta ma na mandongani hta.

      Zulprianto silitonga

      May 30, 2012 at 7:58 pm

    • Abang, au brcita2 gbe pncipta lagu batak, manang gbe generasi n pencipta lagu batak. Boe d bantu on ni abang au kan, asa adong jo artis batak ta mmboanhon lagu karangan ku i.

      Adong ma 4 buah konsep n lagu i bang, lagu i kan bang hu rekam ma d aplikasi Recorder n HP trus hu pindahon ma file na i t CD.

      Brhrap hian au asa bantu abang jo au mwujudhon cita2 ku on,
      dah bang.

      Atik boe d mangurupi uang sikkola ku bang.

      Mauliate ma d abang parjolo.

      Tuhan ta ma na mandongani hita.

      Ni on no HP ku Bang, 085362142795.

      Zulprianto Silitonga

      May 30, 2012 at 8:13 pm

  26. horas lae..
    mau nanya..siapa yg punya lirik lgu ciptaan Iran Ambarita??
    saya sngt suka lagu-lagu beliau ini krn bnyk lagu nya berbau nasehat
    tlng ya bos..siapa yang punya..

    mauliate

    Janter Siahaan

    Horas appara,
    Ada benarnya, lagu ciptaan Iran Ambarita banyak yang berbicara tentang nasehat dalam kehidupan, mis : Tapasada Ma Rohanta, Supir Motor, Nungnga Massai Leleng, Parjolo Sahali, dll banyak yang masih tetap sering terdengar sampai saat ini.
    Dalam era tahun 80an, ciptaan beliau dapat dinikmati dengan paduan koor yang handal dengan nama Trio Amsisi (Tua Doren Situmorang, Iran Ambarita dan Charles Simbolon), namun pada pertengahan tahun 90an, Iran Ambarita membentuk group sendiri dengan nama Amsisi 2000 sampai saat ini yang beranggotakan : Abidin Simamora, Iran Ambarita dan Sastro Marbun.
    Jika appara masih berkeinginan mendengar lagu ciptaan Iran Ambarita yang terbaru, ada yang berjudul : Sahit So Haubatan dibawakan oleh Trio Nirwana.
    Tentu appara dapat membeli di toko toko terdekat di kota appara tinggal:-).
    Mauliate,
    bj

    Janter Siahaan

    October 23, 2008 at 7:17 am

  27. Horas Lae…
    Molo dang sian blog on sadiharipe boi susa anku lae…ha…ha…ha…
    Boha do khabar sudena keluarga lae…???
    ia au nuaeng di Norfolk do di hutani uncle bush, biasama Lae…mangalului dollar na maupi….
    balos Lae jolo di Email ate asa lebih puas iba mar informasi….
    Horas….pasahat Lae tabe tu Ito ate….ai nga gabe lupa lae tu iba ala na leleng dang pajuppang…
    taringotna di dia do nuaeng Lae…???

    horas lae,
    nungnga hubalas be sian email muna ate, sai anggiat ma diramoti Tuhan hita didia pe maringanan.
    mauliate

    Abdullah

    September 7, 2008 at 4:58 am

  28. muchtar simanjuntak, lagu: RARA

    ParLapo:
    hahaha, ‘abdullah’ ate?, gpp lah mau tepu tepu sikit!, tapi dari email addressnya seperti kenal awak. ngomong2 commentnya disetiap page saya hapus, karena cuma “horas ito….”, saya takut semua pengunjung jadi takut lihat comment itu. saya hanya loloskan yang ini, karena menurut saya cukup menyentuh.

    by the way, ini ‘nirwan’ atau ‘bapaknya’?, kalau bapaknya : didia hamu saonari lae?, nungga masihol fuang.

    selamat berkatifitas lae, didia pe hamu maringanan. horas.

    abdullah

    September 6, 2008 at 12:48 am


Leave a reply to sonang Cancel reply