Lagu Batak

Tentang : Artis, Pencipta, Musisi, Produser, Penikmat, Syair

Archive for October 2011

Marsada (Solo, Trio) Band

with 2 comments

Para pencinta Lagu Batak, tentu beberapa dari kita mungkin pernah melihat dan mendengar penampilan salah satu group musik dan vocal yang berasal dari Samosir, mereka menamakan diri “Marsada Band”, untuk lebih jelas latar belakang Marsada Band, silahkan mencarinya melalui situs-situs yang sudah banyak berada di internet saat ini, maksud saya agar lebih obyektif penilaiannya.

Mereka telah dapat membawa harum nama Bangso Batak untuk seputar eropah, karena mereka telah mampu membuat decak kagum para pencinta musik dan lagu kebudayaan daerah dari seluruh belahan dunia atas undangan Hoop Cooper, salah satu pemerhati musik musik daerah di belahan dunia asia dan eropa, dan Marsada Band didaulat sebagai perwakilan dari Bangso Batak.

Dan mereka juga telah mampu membuat album batak yang begitu fenomenal pada awal tahun 2010 yang lalu, karena penjualan vcd yang marak pada saat itu dapat menjadi buah bibir pencinta lagu batak, artis batak dan beberapa kalangan yang memperhatikan pergolakan musik dan lagu batak.

Kini mereka ingin memperlihatkan kembali sekedar untuk menghibur kalangan pencinta lagu batak sekedar menunggu terbitnya album kedua Marsada Band yang saat ini sedang dipersiapkan. Album ini disebut sebagai Solo dan Trio dari 3 personil Marsada Band yang tersohor itu. Dan lagu-lagunya sudah akrab di telinga para pencinta musik batak, karena pengamatan saya bahwa seluruh lagu yang mereka bawakan ini telah menjadi isian content hp-hp masing masing orang batak yang siap didengarkan jika tiba saat istirahat sekedar mendengarkan alunan lembut suara vocalis Marsada Band (Marlundu Situmorang, Jannen Galingging dan Clous Sidabutar).

Adapun beberapa lagu yang akan terbit dalam bentuk perangkat VCD tersebut antara lain : Bulan Gabe Saksi, Ditakko Ho Ma Roha hi, Unang Pola Sukkun Bulan, Gambas Sisapponggol, Gareja Bolon, Saminggu Dope, Patik Palimahon, dan lagu populer lainnya yang sudah akrab dalam pendengaran kita.

oh iya, sebelum saya lupa saya juga ingin informasikan bahwa rekaman kali ini sengaja dibuat berbeda dengan penampilan kaset/vcd lainnya, karena rekaman mereka khusus dilakukan secara “live recording” di daerah Batubolon, tepian Danau Toba, Samosir, maksud dan tujuannya adalah untuk menyuguhkan lagu dan nyanyian vocal yang alami (natural) dan hanya direkam dengan perangkat tape yang sederhana, dan akhirnya dilakukan sedikit sentuhan perangkat studio agar lebih nikmat untuk diperdengarkan.

salah satu lagu tersebut adalah sebagai berikut (sengaja kami menyuguhkannya hanya beberapa bar, maksudnya jika anda ingin menikmatinya secara utuh, dalam waktu dekat sudah dapat anda beli di pasaran vcd umum). Komentar anda dalam penampilan mereka untuk kali ini sangat dibutuhkan guna pengembangan untuk penampilan berikutnya. Mauliate selamat menikmati.

Bulan Ido Gabe Saksi Cipt. Don Kinol Simbolon

Saminggu Dope Cipt. Richardo Manurung

Written by lagubatak

October 9, 2011 at 5:02 am

Trio Lasidos (Bersatu)

leave a comment »

Seingat saya, bahwa saya sudah pernah meng-update Blog ini tentang Trio Lasidos (Hilman Padang, Bunthora Situmorang dan Jack Marpaung) telah merampungkan 2 buah album batak sekaligus yang diprakarsai oleh DL. Sitorus (si taipan Batak) itu.

Dalam album yang pertama diberi judul Siraja Batak, yang intinya adalah lantunan lagu yang berisikan tentang bagaimana orang batak dapat mempertahankan jatidirinya dan dapat mengikuti perkembangan zaman dalam peradaban manusia pada umumnya, dan sekaligus dalam keberhasilan tersebut adat batak sudah mulai pudar dari peradabannya. Mungkin itulah salah satu alasan Trio ini mengangkat topik ini dengan niat agar orang Batak dapat kembali mengingat tatanan “dalihan na tolu” tiga tungku yang sangat terkenal itu.

Dalam susunan lagu yang sudah di release ulang ini, terdapat beberapa lagu tarombo batak dari beberapa marga Batak yang ada, mungkin juga hal tersebut dilakukan untuk mengingatkan kembali terutama kaum muda Batak yang sedikit telah terkikis pengetahuan terhadap silsilah marga.

Ada baiknya saya tidak berpanjang lebar untuk menjelaskan kehadiran kembali sang Trio Legenda Batak, maka saya sudah bersusah payah untuk meng-upload salah satu lagu mereka berikut ini, semoga pengunjung dapat menikmatinya dengan baik. Saya yakin anda sudah mengerti makna dan tujuan dari lagu tersebut. Selamat menikmati!!

Written by lagubatak

October 6, 2011 at 5:02 pm